Resep Sambal Pelecing Khas Lombok
Sambal Pelecing sebetulnya adalah sambal terasi yang diracik khusus dengan cara khas. Berikut kami paparkan resep sambal terasi lombok yang sangat terkenal itu.
Bahan - Bahan Sambal Pelecing Khas Lombok
- Terasi Asli Lombok (Bisa Terasi Jerowaru, Terasi Lengkare, Terasi berok)
- Cabe Rawit 4 Biji
- Garam
- Tomat 2 Biji
- Bawang setengah siung
- Pitsin
Cara membuat Sambal Pelecing Khas Lombok
- Bakar dulu terasi lomboknya menggunakan arang, tidak direkomendasikan dibakar menggunakan kompor karena akan sangat berbeda nanti rasanya
- Basuh cabe rawit lalu tumbuk bersama garam secukupnya hingga halus
- Tumbuk terasi asli lombok yang sudah dibakar tadi hingga halus
- Iris bawang setengah siung, jangan kebanyakan nanti gak enak
- Berikan Pitsin secukupnya
- Sekarang belah tomat jadi dua dan langsung ulek bersama bumbu yang sudah di ulek halus tadi. Tidak direkomendasikan menghaluskan tomat dengan parut
- Semua cara diatas tidak direkomendasikan menggunakan Blender karena akan hilang ciri khasnya sebagai masakan lombok
Demikian sedikit resep Sambal Pelecing Khas Lombok semoga bermanfaat.
Pemesanan terasi lombok HP. 082339993330 (Telkomsel)
SUMBER GAMBAR : resepmasakan.biz